
Smart City Beserta Cloud Computing dan Teknologi Pendukung Lainnya
Kategori: Olah dan Digitalisasi Data Penerbit: Informatika Bandung Published: 2014 ISBN: 978-602-1514-40-5 Perpustakaan: Tersedia di Perpustakaan Untad Prodi: Tersedia di Perpustakaan ProdiMemahami tentang smart city serta bagaimana peranan teknologi Cloud Computing di dalamnya. Disajikan juga ulasan sejarah komputer dan jaringan komputer, yang turut berperan di dalamnya. Memahami teknologi-teknologi pendukung smart city dan beberapa teknologi yang mengawali Cloud Computing: Grid Computing, Cluster Computing, Green Computing. Augmented Reality, RFID. Near Field Communication. Internet of Things, Machine to Machine. Buku ini menyajikan penjelasan teori dan konsep yang lengkap dari sisi keilmuan komputer (informatika) mengenai apa itu smart city beserta dengan Cloud Computing dan teknologi-teknologi pendukungnya. Di dalamnya dijelaskan ulasan teori beserta sejumlah contoh nyata implementasi, baik di luar Negeri maupun di Indonesia, serta sejumlah riset yang dilakukan oleh para akademisi dan ilmuwan dalam bentuk paper dan jurnal publikasi. Di antara semua teknologi tersebut, Cloud Computing merupakan salah satu teknologi yang paling erat kaitannya dengan implementasi smart city. Dijelaskan juga mengenai sejarah komputer, jaringan komputer, dan mobile computing sebagai teknologi yang turut berperan didalamnya. Penulis juga menyajikan sejumlah praktek sederhana pada buku ini terkait dengan implementasi Cloud Computing. Dalam praktiknya memanfaatkan aplikasi-aplikasi Open Source untuk Cloud Computing pada sistem operasi Linux memanfaatkan XAMPP Linux. Disajikan pula pratik tambahan untuk konfigurasi dan instalasi serta panduan perintah dasar di sistem operasi Linux. Praktik disajikan dalam beberapa bab, melalui teori dan praktik.
Back